Kelebihan Jasa Ekspedisi IDexpress 2020

Mungkin kalian sudah tidak asing lagi mendengar kata Ekspedisi, Ya saat ini sangat banyak sekali ekspedisi yang tersebar di nusantara ini,  tentu saja ekspedisi JNE, JNT, Sicepat, Ninja, Tiki  tidak asing kalian dengar dan masih banyak yang lain nya.


Kini mulai masuk ekspedsi baru yang bernama ID Express Ekspedisi ini adalah milik seorang Pengusaha yang Bernama Charles Lim, dan Didirikan Pada Tanggal  20 Februari 2019. Nama Perusahaan PT IDexpress Service Solution, yang berlogo 




Expedisi IDexpress Mulai Oprasional  Pertama di Jabodetabet bulan Oktober 2019


ID express yang sangat eksis dengan penawaran harga 1/2 Kg nya.ID Express menciptakan inovasi baru dengan nama iDlite Jadi pengiriman dengan berat barang hanya 500gr ongkirnya hanya 6000. dan itu cukup membuat banyak sekali customer yang beralih ke ID Express, apalagi di musim pandemi seperti sekarang ini sangat lah membatu masyarat dan olshop 


Saya sebagai karyawan ID EXPRESS Menceritakan Tentang ID EXPRESS. Meskipun ID Express ini terbilang baru, ID Express Sudah bisa memberikan yang terbaik, dan kami bisa pickup ke lokasi tanpa ada minimal paket. Jadi mempermudahkan dan memberikan yang terbaik kepad toko online yang tidak perlu mengantar ke kantor kami cukup dirumah kami siap menjemput di mana pun  dan jangkauan nya pun sudah ada di seluruh Indonesia.


Saya sebagi karyawan ID express juga penasaran dengan kecepatan pengiriman nya, saya mencoba melakukan transaksi dan membeli barang di shopee menggunakan ID Express, kebetulan seller yang mau saya beli barangnya ada di KOTA SURAKARTA (SOLO)  sedangkan saya berada di ACEH, dan saya melakukan transaksi tanggal 22 dan Tanggal 24 paket saya sudah sampai di rumah Cuma 3 hari.

Dan karena saya masih penasaran dan saya mencoba membeli lagi Dan ternyata paket saya 3 hari paket sudah sampai di tangan saya, saya tidak tau itu kebetulan atau tidak, tapi saya sudah mencoba 2 kali dan bagi saya cukup cepat ID Express expedisi Terbaik.

Untuk kekurangan ID Express sendiri mungkin saat ini adalah kurang nya belum memiliki Brand ambassador, untuk mempermudah pengenalan Kepada masyarakat dan OLSHOP  dan mempromosi Perusahaan ID EXPRESS serta produk ID express. 


Syarat & Ketentuan Pengantaran

Waktu pelayanan IDexpress adalah sesuai dengan Hari Kalender selama 24 jam
Layanan pengiriman dapat dilakukan melalui cabang / kantor IDexpress atau melalui penjemputan di tempat pengirim pada hari dan jam operasional IDexpress

IDexpress berhak dan tanpa persetujuan pengirim untuk menggunakan sarana transportasi apapun dalam mengirimkan paket

Setiap paket yang akan dikirim, IDexpress berhak mendapatkan informasi secara jelas dan terperinci dari pengirim mengenai isi dari paket serta data Pengirim dan Penerima 

Pengirim akan mendapatkan Bukti Pengiriman berupa lembar cetak dan/atau scan elektronik pengiriman yang memiliki nomor resi

Pihak IDexpress berhak:
Memeriksa kesesuaian antara paket yang dikirim dengan informasi yang disampaikan oleh Pengirim

Memeriksa & menilai kelayakan kemasan paket

Menolak paket yang dinilai memiliki kemasan yang tidak layak dan tidak sesuai dengan standar yang berlaku

Menolak paket yang tidak sesuai dengan informasi yang diberikan oleh Pengirim
Menimbang paket yang akan dikirim sehingga mendapatkan informasi berat paket yang sesuai
Menolak paket yang berisi paket yang dilarang

Setiap paket yang bernilai diatas Rp 1.000.000 (satu juta rupiah), wajib menggunakan asuransi. Apabila tidak menggunakan asuransi, Pengirim harus menandatangani surat pernyataan dan menyetujui ketentuan yang berlaku

Asuransi hanya diberikan oleh IDexpress berdasarkan instruksi dari Pengirim secara tertulis
Perhitungan besaran nilai asuransi yaitu:
Harga Barang (sesuai dengan invoice barang) × 0,2 %

Setiap paket elektronik dan paket pecah belah wajib menggunakan packing kayu. Apabila tidak menggunakan packing kayu, Pengirim harus menandatangani surat pernyataan dan menyetujui ketentuan yang berlaku

Perhitungan biaya packing kayu yaitu: 
(Berat Paket × 30 %) × Biaya Pengiriman 

Apabila berat paket kurang dari 3kg, maka akan tetap terhitung seberat 3kg
Biaya pengiriman akan bertambah apabila:
Berat paket 51 – 70kg, maka biaya pengiriman bertambah 50% dari biaya pengiriman awal
Berat paket 71 – 100kg, maka biaya pengiriman bertambah 75% dari biaya pengiriman awal
Dimensi paket lebih besar dari 150 cm (baik tinggi / panjang / lebar paket), maka biaya pengiriman bertambah 50% dari biaya pengiriman awal
Volume paket harus diukur dengan cara sebagai berikut:

"Panjang " ("cm" )" × Lebar " ("cm" )" × Tinggi (cm)" /"6000" 

Apabila terdapat perbedaan pada berat awal dengan berat volume, maka berat yang digunakan adalah berat terbesar


Berikut ketentuan perhitungan berat paket




Berat paket < 1kg maka dihitung 1kg
Berat paket ≤ 1,3kg maka dihitung 1kg
Berat paket > 1,3kg maka dihitung 2kg
Setiap paket yang berupa makanan boleh dikirim dengan syarat:
Makanan tersebut dapat bertahan minimal 7 hari (selama proses pengiriman)
Tidak mengandung bau yang berlebih.
Bukan merupakan makanan yang mudah mencair (frozen food, es batu, dan lain-lain)
Apabila paket berupa sarang burung walet, maka: Pengiriman via darat tidak memiliki minimal berat
Pengiriman via udara memiliki minimal berat sebesar 10kg dan wajib melampirkan surat karantina
Biaya pengiriman dikenakan tambahan sebesar 100% dari biaya awal pengiriman Tidak dapat menggunakan asuransi

0 Response to "Kelebihan Jasa Ekspedisi IDexpress 2020"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel